Bukan hanya perempuan, kaum laki-laki pun kini banyak yang tertarik untuk meningkatkan ukuran bokong atau pantat mereka demi penampilan yang sempurna. Para pria banyak yang ingin bokong atau pantatnya terlihat padat dan kencang sehingga akan tampak seksi jika dipandang.
Menurut catatan American Society untuk bedah plastik estetis, sebesar 6,2% pria melakukan operasi plastik pada bagian bokong mereka pada sepanjang tahun 2012. Ini mengalami peningkatan dari yang hanya 2,2% pada tahun 1997.
Seiring pertumbuhan usia, pria mengalami penurunan volume lemak pada bokong, wajah dan tangan mereka. Sebaliknya volume lemak ini meningkat pada perut, paha dan dada. Seperti dilansir dari dailymail, prosedur yang banyak dilakukan biasanya dengan cara menyedot lemak pada bagian perut untuk kemudian disuntikkan pada bagian bokong.
Namun mereka yang menolak melakukan operasi plastik pada bokong atau pantat, biasanya mensiasati penampilan yaitu dengan menambah bantalan pada celana mereka sehingga seolah menambah volume pada bokong dan terlihat padat dan kencang.
[mor];editor:Op
Tidak ada komentar:
Posting Komentar